Monday, March 26, 2007

DPR dan Laptop

Ini guyonan yang nyebar di milis-milis soal DPR dan Laptop. Setahu gue, anggota DPR itu memang rada ndeso. Apalagi pake laptop. Mbah tardjo aja bilang laptop, lektop..:p


Anggota DPR: "Mba, laptopnya salah."

Customer Service: "Salah gimana pak?"

Anggota DPR: "Laptopnya nggak mau hidup."

CS: "Sudah tekan tombol power pak?"

Anggota DPR: "Tombol powernya sebelah mana mba?"
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****

Anggota DPR: "Mba, saya mau konek ke internet nggak bisa, kenapa ya?"

Customer service: "Nggak bisanya kenapa?"

Anggota DPR: "Saya ketik www.playboy. com, gambarnya nggak keluar."

Customer service: "Pesan errornya apa pak?"

Anggota DPR: "Nggak ada pesan error, pokoknya saya ketik playboy.com di addressnya, nggak muncul gambar sama sekali."

Customer service: "Bapak koneksi internetnya pakai apa, dial up, hotspot?"

Anggota DPR: "Pakai gambar yang ada tulisan e (maksudnya internet explorer)."

Customer service: "Maksudku, bapak langganan internetnya pakai ISP apa, lalu cara koneksi internetnya pakai dial-up atau hotspot, mungkin settingnya ada yang salah."

Anggota DPR: "ISP itu apa sih mba?"

Customer service: "Wah ini sih 50 x 2 pak.."

Anggota DPR: "Apa tuh mba?"

Customer service: " CAPE ' DEH!!"
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****

Anggota DPR: "Mba' saya ingin daftar account di yahoo.com kok nggak bisa ya?"

Customer service: "Nggak bisa kenapa pak?"

Anggota DPR: " Ada tulisan, paswort is nat long inof, suld bi mor ten 8 karakter"

Customer service: "Itu maksudnya, password bapak minimal 8 huruf."

Anggota DPR: "Oooo...oke deh.., saya coba dulu."

Anggota DPR: "Mba password minimal delapan huruf itu delapannya pakai angka 8 atau ejaan delapan?"

Customer service: "Maksudnya?"

Anggota DPR: "Saya suda tulis di kolom password minimal 8 huruf, tapi bingung mau tulis delapannya, pakai angka delapan atau ejaan huruf 'delapan'."

Customer service: "Ketik ini aja pak..C Spasi D."

Anggota DPR: "Apa tuh?"

Customer service: " CAPE ' DEH !!!"
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****

Anggota DPR: "Mba' kalau muter film di laptop, gimana caranya ya?

CS: " Ada dvd playernya kan pak?"

Anggota DPR: "Sebelah mana tuh mba?"

CS: "Disamping kanan, pak. kalau di tekan tombolnya
nanti, piringan discnya keluar."

Anggota DPR: "Ooooo.... yang keluar itu, piringan disc ya? Udah patah tuh kemarin."

CS: "Kok bisa patah?"

Anggota DPR: "Saya kira tempat buat naruh gelas minuman."
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****

Anggota DPR: "Komputer saya rasanya kena virus"

CS: "Virus apa tuh pak?"

Anggota DPR: "Kurang tahu juga, setiap mau cetak ke printer, selalu ada tulisan kennot fain printer."

CS: "Itu mungkin salah setting pak."

Anggota DPR: "Settingnya udah bener kok, kemarin aja bisa nyetak, tapi sekarang nggak bisa. Saya sudah tunjukkin printernya di depan laptop, tetap aja dia terus-terusan "searchng printer not found." Kayanya webcamnya rusak, nggak bisa lihat printer."

CS: "Mendadak laper nih Pak, ingin makan tape.."

Anggota DPR: "Lho..kok begitu?"

CS: "TAPE DEH !!!!"
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****

Anggota DPR: "Mba, kalau mau baca blognya si artist anu dimana ya?"

CS: "Bapak cari aja di google."

Anggota DPR: "Tapi si artist anu nggak kerja di google kok mba, saya tahu persis."

Capeeek deeehhh..... ......... .... !!!!
****%#%@!@#^&&&&+++++=====** ********* *****


Emang capek liat kelakuan anggota DPR. Kadang-kadang suka bego.. kalo dengerin mereka lagi raker, kadang gue cuman bisa geleng-geleng. Nggak banget deh......

Kangen Tokyo

Gue tergolong Jepang mania, mulai dari komik Jepang sampai pernik2nya. Kecuali pria Jepang, soalnya gila kerja dan matanya sipit. hehe

Udah seminggu ini gue kangen banget sama Jepang. Awal Desember kemarin sempat kebagian rejeki ke Tokyo, ikut pak Beye. Amazing banget bisa sampe sana. Dreams comes true. gila nggak, Tokyoooo. Biasanya kan cuman liat Tokyo dari komik..:p

Padahal Tokyo itu kotanya nggak bagus-bagus amat. Tokyo Tower yang dibangga2in itu persis kayak menaranya Trans TV yang keliatan dari meja gue di kantor. Trus juga penuh sama gedung-gedung doang. Tapi nggak tau ya, kayaknya Jepang itu punya sesuatu yang bikin gue jatuh cinta.

Jalanannya juga ga beda jauh ama cawang, tapi minus PKL. Jalannya sempit, mobil penuh, trus supirnya rada ugal2an.

Sempet juga ke Istananya Kaisar Jepang, kantor PM Abe, belanja bentar, liat bioskop, keliling2, ke sex shop..:p (nggak beli apa2 lho). Di toko mesum itu sempat diledekin sama Faruk, pemred Sindo: wah, besok bisa keluar di koran Jepang nih, orang muslim pake jilbab Indonesia kunjungi sex shop. hahaha. no comment.


Mudah-mudahan ya, nanti Elang ato Dimas bisa sekolah disana. Jadi kan gue juga ada kesempatan kesana lagi. Amin....

Asli Nih Lucu Tenan

BREAK UP LETTER ala Nadine Chandrawinata :-)

Nadine bermaksud untuk memutuskan hubungan dengan kekasihnya Donald Trump bule Amerika --> gosip terbaru kan booo.... Tapi dia tak sanggup utk bertemu muka, lalu dia pun menulis surat...

Hi, my motive write this letter is to give know you something .(hai, bersama surat ini saya ingin memberi tahu sesuatu)

I WANT TO CUT CONNECTION US(saya ingin memutuskan hubungan kita)

I have think about this very cook cook(saya telah memikirkan ini masak masak)

I know I clap one hand only(saya tahu bahwa saya hanya bertepuk sebelah tangan)

Correctly, I have seen you and she together at town with my eyes and head myself(sebenarnya, saya pernah melihat kamu bersama perempuan lain di kotadengan mata kepala saya sendiri)

You always ask for apology back back(kamu selalu minta maaf berulang ulang)

I don't trust you again!!(saya tidak percaya kamu lagi)

You are really crocodile land!!(kamu benar benar buaya darat)

My Friend speak you play fire(teman saya bilang kamu bermain api)

Now I know you correct correct play fire(sekarang saya tahu kamu benar benar bermain api)

So, I break connection to pull my body from this love triangle(jadi saya putuskan saja hubungan untuk menarik diri dari cinta segitiga ini)

I know this result I pick is very correct, because you love she veryhigh from me(saya tahu keputusan yg saya ambil ini benar, karena kamu mencintaidia lebih tinggi dari saya)

So, I break off to go far from here(jadi saya putuskan untuk pergi dari sini)

I don't want you to play play with my liver(saya tidak ingin kamu main main dengan hati saya)

I have been crying until no more eye water thinking about you(saya menangis sampai tidak ada lagi air mata memikirkan kamu)

I don't want banana to fruit two times(saya tidak mau terpeleset untuk kedua kalinya)
Safe walk...(selamat jalan..)

Hehehe, si Nadine emang terkenal Bloonnya. Dia sangat terkenal dengan kata-katanya: Indonesia is a beautiful city...

Beda tipis sama tukul yang selalu mengucapkan fis to fis untuk face to face... hehehe

pissss